BUNGA KENOP (Gomphrena globosa L.)


Nama Ilmiah

Gomphrena globosa L.

Nama Daerah

Bunga knop (melayu); bunga kancing, kembang gundul (jawa).

Nama Asing

Knob flower (inggris), qian ri hong (cina).

Kandungan Kimia dan Efek Farmakologis

Farmakologi Cina menyebutkan bahwa bunga kenop memiliki rasa manis dan netral. Bunga kenop juga memiliki kandungan kimia yang khas, yaitu gomphresin I, II, III, V, dan VI. Efek farmakologis bunga kenop, diantaranya antibatuk, antiasma, dan antiradang mata.

Bagian yang Digunakan dan Pemanfaatannya

Bunga atau seluruh bagian tumbuhan, baik dalam kondisi segar atau dikeringkan, dapat digunakan untuk mengobati beberapa penyakit berikut.

Asma (asthmabronchial)

Cuci bersih 10 kuntum bunga kenop segar dan 10 g jahe lalu rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas lalu saring. Minum air rebusan sekaligus 1 gelas sehari.

Buang Air Kecil Tidak Lancar

Cuci bersih 10 g bunga kenop dan 30 g rambut jagung (Zea mays) lalu rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas. Dinginkan, saring, lalu minum secara rutin 1 gelas sehari.

Bronkhitis Kronis

Cuci bersih 10 kuntum bunga kenop, 15 g kaktus (Opuntia duleni (Ker Gawl.) Haw) yang telah dikupas kulitnya, dan 10 g jahe. Rebus semua bahan dengan 2 gelas air bersama gula batu secukupnya. Setelah tersisa 1 gelas, saring air rebusannya lalu minum sekaligus saat hangat. Lakukan secara rutin 1 gelas sehari.

Disentri

Cuci bersih 10 kuntum bunga kenop dan 30 g patikan kebo (Euporbia hirta L.) lalu rebus dengan 2 gelas air sampai tersisa 1 gelas, saring, lalu dinginkan. Minum sekaligus saat hangat 1 gelas sehari.

Panas Dalam Pada Anak

Cuci bersih 10 kuntum bunga kenop, 15 g temulawak, dan 75 g buah jali yang telah direndam. Rebus semua bahan dengan 3 gelas air sampai tersisa 1,5 gelas. Saring air rebusannya, bagi menjadi 3 bagian. Minum bersama 1 sendok makan madu 3 kali sehari, masing-masing 1 bagian, sedangkan jalinya dapat dimakan.