Kalkulator Indeks Massa Tubuh (IMT) / Body Mass Index (BMI)

Indeks Massa Tubuh (IMT) atau yang juga bisa disebut Body Mass Index (BMI) merupakan metode perhitungan berat ideal dengan membandingkan tinggi badan dengan berat badan. Kegunaannya untuk mengetahui seberapa besar prosentase lemak dalam tubuh dan apakah prosentase tadi sudah ideal atau belum sesuai dengan tinggi badan Anda. Penggunaan metode ini sudah disetujui oleh WHO.

Dengan IMT akan diketahui apakah berat badan seseorang dinyatakan normal, kurus atau gemuk. Penggunaan IMT hanya untuk orang dewasa  berumur > 18 tahun dan tidak dapat diterapkan pada bayi, anak, remaja, ibu hamil, dan olahragawan.

Cek hasilnya pada tabel di bawah ini:

Standar Indeks Massa Tubuh (IMT) Orang Indonesia (Versi Depkes)
NILAI IMTKATEGORI
< 17,0Kurus (Kekurangan berat badan tingkat berat)
17,0 – 18,4Kurus (Kekurangan berat badan tingkat ringan)
18,5 – 25,0Normal
25,1 – 27,0Gemuk (Kelebihan berat badan tingkat ringan)
> 27,0Gemuk (Kelebihan berat badan tingkat berat)