Viostin Com


VIOSTIN-COM mengandung kombinasi Glukosamine dan Kondrotin yang memberikan efek sinergis( saling Menguatkan) dalam menstimulasi pembentukan tulang rawan sendi. Mn (Mangan) yang membantu proses sintesis (pembentukan) komponen tulang rawan biosintesis glicosaminoglican) dan pengikatan glucosamin. Vitamin C sebagai katalis untuk meningkatkan efektifitas dan mencegah kerusakan kolagen pada tulang rawan sendi. Selenium sebagai stabilizer untuk melindungi sel tulang rawan dari rusak.

Apa Kandungan dan Komposisi Viostin Com?

Kandungan dan komposisi produk obat maupun suplemen dibedakan menjadi dua jenis yaitu kandungan aktif dan kandungan tidak aktif. Kandungan aktif adalah zat yang dapat menimbulkan aktivitas farmakologis atau efek langsung dalam diagnosis, pengobatan, terapi, pencegahan penyakit atau untuk memengaruhi struktur atau fungsi dari tubuh manusia.

Jenis yang kedua adalah kandungan tidak aktif atau disebut juga sebagai eksipien. Kandungan tidak aktif ini fungsinya sebagai media atau agen transportasi untuk mengantar atau mempermudah kandungan aktif untuk bekerja. Kandungan tidak aktif tidak akan menambah atau meningkatkan efek terapeutik dari kandungan aktif. Beberapa contoh dari kandungan tidak aktif ini antara lain zat pengikat, zat penstabil, zat pengawet, zat pemberi warna, dan zat pemberi rasa. Kandungan dan komposisi Viostin Com adalah:

Glukosamin              250 mg          Mangan (Mn)           0,5 mg

Kondrotin                200 mg          Selenium (Se)             5 µg

Vitamin C               83,3 mg

Sekilas Tentang Selenium Pada Viostin Com

  • Membantu fungsi kognitif otak

  • Membantu sistem kekebalan tubuh

  • Penting bagi metabolisme hormon tiroid dan sintesis DNA

  • Mengurangi peradangan dan mencegah penggumpalan darah

  • Menekan jumlah virus HIV dalam darah penderitanya

Sumber: kacang brazil, udang, kepiting, salmon, beras merah, telur, ayam, bawang putih, bayam, jamur shitake.

Sekilas Tentang Chondroitin Sulfate Pada Viostin Com
Chondroitin merupakan suatu komponen jaringan penghubung yang ada pada tulang rawan dan tulang pada tubuh manusia. Dalam bentuk suplemen biasanya chondroitin sulfate berasal dari tulang rawan hewan.

Chondroitin bekerja dengan membangun atau membentuk kembali tulang rawan secara alami dan meningkatkan pemulihan jaringan setelah cedera atau olahraga. Chondroitin banyak dikonsumsi oleh orang yang mengalami nyeri sendi, osteoartritis, dan aus atau lemah sendi akibat penuaan. Chondroitin ini membantu membentuk jaringan ikat di sendi dan seluruh tubuh dan membantu menambah pelumas dan fleksibilitas pada sendi. Biasanya chondroitin tersedia dalam kombinasi dengan formula glucusamine dan MSM.

Berikut adalah beberapa manfaat dari chondroitin:

  • Membantu mengobati nyeri sendi osteoartritis

  • Membantu memulihkan cedera sendi

  • Membantu menyembuhkan luka pada kulit

Sumber: tulang rawan ikan hiu, ikan, burung, trakea sapi, dan sebagainya.
Sekilas Tentang Glucosamine Pada Viostin Com
Glucosamine adalah suatu gula amino yang secara alami diproduksi oleh tubuh. Namun jika tubuh kita kekurangan zat ini maka akan muncul masalah, khususnya pada sendi dan dapat menyebabkan risiko osteoarthritis. Osteoarthritis adalah suatu penyakit degeneratif yang disebabkan oleh tidak cukupnya regenerasi tulang rawan pada sendi, hal ini sering terjadi pada lutut dan pinggul. Jika dibiarkan dan tidak segera ditangani maka penderitanya akan merasakan nyeri, kesulitan berjalan, bahkan bisa berujung pada kecacatan.

Menurut beberapa penelitian, glucosamine dapat membantu dalam proses regenerasi tulang rawan, mengurangi peradangan, dan mengurangi kerusakan kolagen sehingga mampu mengobati osteoarthritis meskipun mekanisme kerjanya belum diketahui dengan pasti. Cara yang paling mudah untuk mendapatkan glucosamine adalah melalui suplemen.

Ada dua jenis glucosamine yaitu glucosamine sulfate dan glucosamine hydrochloride. Glucosamine hydrochloride lebih mudah diserap oleh tubuh daripada glucosamine sulfate namun fungsinya sama. Pada produk suplemen, glucosamine yang ada biasanya berasal dari cangkang kerang, tulang hewan, sumsum tulang, dan jamur.

Sekilas Tentang Vitamin C Pada Viostin Com

  • Menjaga kulit tetap sehat bersinar

  • Menjaga kesehatan kulit

  • Mencegah penyakit jantung

  • Sebagai antioksidan

  • Mengobati kanker

  • Memerangi stroke

  • Memperbaiki mood

  • Meningkatkan kekebalan tubuh

  • Menyembuhkan luka

  • Menurunkan hipertensi

Sumber: cabai, paprika merah, paprika hijau, kale, brokoli, pepaya, stroberi, kembang kol, kubis brussels, nanas, kiwi, mangga, jeruk.

Sekilas Tentang Ascorbic Acid (Vitamin C) Pada Viostin Com
Ascorbic acid (asam askorbat) adalah suatu nutrisi yang terisolasi dalam komponen vitamin C, namun tidak seluruh ascorbic acid merupakan vitamin C. Kebanyakan orang menganggap ascorbic acid dengan vitamin C adalah sama dan ini sudah sesuatu yang umum dan lumrah.

Berikut adalah manfaat ascorbic acid:

  • Menjaga kulit tetap sehat bersinar

  • Menjaga kesehatan kulit

  • Mencegah penyakit jantung

  • Sebagai antioksidan

  • Mengobati kanker

  • Memerangi stroke

  • Memperbaiki mood

  • Meningkatkan kekebalan tubuh

  • Menyembuhkan luka

  • Menurunkan hipertensi

Sumber: cabai, paprika merah, paprika hijau, kale, brokoli, pepaya, stroberi, kembang kol, kubis brussels, nanas, kiwi, mangga, jeruk.
Sekilas Tentang Manganese / Mangan Pada Viostin Com
Manganese memiliki nama lain manganese citrate, manganese gluconate, dan manganese sulfate. Ia adalah suatu mineral esensial yang diperlukan oleh tubuh dalam jumlah yang kecil. Mineral ini penting untuk membangun tulang, menyembuhkan luka, dan mengendalikan cara tubuh menggunakan karbohidrat dan asam amino. Manganese terkosentrasi di mitokondria sel. Kebanyakan menganese ditemukan di tulang, hati, pankreas, dan sel ginjal. Menganese juga merupakan bagian dari beberapa jenis enzim sekaligus membantu mengaktifkan enzim lainnya. Beberapa enzym penting itu seperti manganese superoxide dismutase (MnSOD) yang membantu memelihara kesehatan mitokondria dan membran sel. Selain itu juga membantu membran sel terlindung dari risiko radikal bebas.

Berikut ini manfaat dari manganese:

  • Menjaga kesehatan tulang

  • Membantu aktivasi enzim

  • Menangkal radikal bebas

  • Mengurangi gejala PMS

  • Membantu metabolisme

  • Menguragi gejala osteoarthritis

  • Membantu mengatur kadar glukosa darah

  • Membantu pencernaan makanan

  • Membantu fungsi kelenjar tiroid

  • Menjaga kesehatan sistem syaraf

Sumber: beras merah, nanas, biji labu, tempe, kedelai, oats, kale, strawberry, bawang putih, anggur, terong, cengkeh, kayu manis, dan kunyit.

Viostin Com Obat Apa?


Apa Indikasi, Manfaat, dan Kegunaan Viostin Com?

Indikasi merupakan petunjuk mengenai kondisi medis yang memerlukan efek terapi dari suatu produk kesehatan (obat, suplemen, dan lain-lain) atau kegunaan dari suatu produk kesehatan untuk suatu kondisi medis tertentu. Viostin Com adalah suatu produk kesehatan yang diindikasikan untuk:

  • Membantu mengatasi kaku dan nyeri sendi pada lutut, siku, pinggang, panggul dan jari-jari
  • Mencegah dan Terapi Osteoarthritis (pengapuran sendi).

  • Nutrisi pembentukan tulang rawan sendi.

  • Mengurangi atau menghambat peradangan sendi.

 

Apa Saja Kontraindikasi Viostin Com?

Kontraindikasi merupakan suatu petunjuk mengenai kondisi-kondisi dimana penggunaan obat tersebut tidak tepat atau tidak dikehendaki dan kemungkinan berpotensi membahayakan jika diberikan. Pemberian Viostin Com dikontraindikasikan pada kondisi-kondisi berikut ini:

Tidak ada

Berapa Dosis dan Bagaimana Aturan Pakai Viostin Com?

Dosis adalah takaran yang dinyatakan dalam satuan bobot maupun volume (contoh: mg, gr) produk kesehatan (obat, suplemen, dan lain-lain) yang harus digunakan untuk suatu kondisi medis tertentu serta frekuensi pemberiannya. Biasanya kekuatan dosis ini tergantung pada kondisi medis, usia, dan berat badan seseorang. Aturan pakai mengacu pada bagaimana produk kesehatan tersebut digunakan atau dikonsumsi. Berikut ini dosis dan aturan pakai Viostin Com:

dan CARA PEMAKAIAN

  • Pencegahan : 2 x 1 kapsul perhari

  • Pengobatan : 2-3 x 2 kapsul perhari

Diminum setelah makan pagi atau siang atau malam.


Pertanyaan yang Sering Diajukan

Apakah Aman Menggunakan Viostin Com Saat Mengemudi atau Mengoperasikan Mesin?

Jika Anda mengalami gejala efek samping seperti mengantuk, pusing, gangguan penglihatan, gangguan pernapasan, jantung berdebar, dan lain-lain setelah menggunakan Viostin Com, yang dapat mempengaruhi kesadaran atau kemampuan dalam mengemudi maupun mengoperasikan mesin, maka sebaiknya Anda menghindarkan diri dari aktivitas-aktivitas tersebut selama penggunaan dan konsultasikan dengan dokter Anda.

Bagaimana Jika Saya Lupa Menggunakan Viostin Com?

Jika Anda lupa menggunakan Viostin Com, segera gunakan jika waktunya belum lama terlewat, namun jika sudah lama terlewat dan mendekati waktu penggunaan berikutnya, maka gunakan seperti dosis biasa dan lewati dosis yang sudah terlewat, jangan menggandakan dosis untuk mengganti dosis yang terlewat. Pastikan Anda mencatat atau menyalakan pengingat untuk mengingatkan Anda mengenai waktu penggunaan obat agar tidak terlewat kembali.

Apakah Saya Dapat Menghentikan Penggunaan Viostin Com Sewaktu-waktu?

Beberapa obat harus digunakan sesuai dengan dosis yang diberikan oleh dokter. Jangan melebih atau mengurangi dosis obat yang diberikan oleh dokter secara sepihak tanpa berkonsultasi dengan dokter. Obat seperti antibiotik, antivirus, antijamur, dan sebagainya harus digunakan sesuai petunjuk dokter untuk mencegah resistensi dari bakteri, virus, maupun jamur terhadap obat tersebut. Konsultasikan dengan dokter mengenai hal ini.

Jangan menghentikan penggunaan obat secara tiba-tiba tanpa sepengetahuan dokter, karena beberapa obat memiliki efek penarikan jika penghentian dilakukan secara mendadak. Konsultasikan dengan dokter mengenai hal ini.

Bagaimana Cara Penyimpanan Viostin Com?

Setiap obat memiliki cara penyimpanan yang berbeda-beda, cara penyimpanan dapat Anda ketahui melalui kemasan obat. Pastikan Anda menyimpan obat pada tempat tertutup, jauhkan dari panas maupun kelembapan. Jauhkan juga dari paparan sinar Matahari, jangkauan anak-anak, dan jangkauan hewan.

Bagaimana Penanganan Viostin Com yang Sudah Kedaluwarsa?

Jangan membuang obat kedaluwarsa ke saluran air, tempat penampungan air, maupun toilet, sebab dapat berpotensi mencemari lingkungan. Juga jangan membuangnya langsung ke tempat pembuangan sampah umum, hal tersebut untuk menghindari penyalahgunaan obat. Hubungi Dinas Kesehatan setempat mengenai cara penangangan obat kedaluwarsa.


Apa Efek Samping Viostin Com?

Efek Samping merupakan suatu efek yang tidak diinginkan dari suatu obat. Efek samping ini dapat bervariasi pada setiap individu tergantung pada pada kondisi penyakit, usia, berat badan, jenis kelamin, etnis, maupun kondisi kesehatan seseorang. Efek samping Viostin Com yang mungkin terjadi adalah:

Sampulai saat ini belum ada yang melaporkan adanya efek samping.

Izin, Kemasan & Sediaan Viostin Com

Box berisi 1 botol @30 kapsul .